Berita

Rafael Pemilik Kekayaan 56 M Dicopot Buntut Tindakan Keji Kekerasan Anaknya

PERADABAN.ID – Rafael Alun Trisambodo (RAT), pejabat pajak di lingkungan Kementerian Keuangan RI resmi dicopot. Menteri Keuangan Sri Mulyani juga memerintahkan agar melakukan pemeriksaan terhadap harta yang bersangkutan.

“Saya sudah menginstruksikan Inspektorat Jenderal untuk melakukan pemeriksaan harta kekayaan dan dalam hal ini kewajaran dari saudara RAT, 23 Ferbruari lalu Ispektorat Jenderal telah melakukan pemeriksaan kepada bersangkutan,” katanya pada Jumat (24/2/2023).

Baca juga:

Pencopotan ini buntut dari tindakan kekerasan anak Rafael terhadap anak di bawah umur yang mengakibatkan korban tak sadarkan diri. Dandy, anak Rafael, juga kerap pamer barang mewah yang viral di sosial media belakangan ini.

“Di dalam rangka melakukan pemeriksaan, maka mulai hari ini saudara RAT saya minta untuk dicopot dari tugas dan jabatannya,” lanjutnya sambil mengutip Pasal 31 ayat 1 PP 94 Tahun 2021 mengenai Disiplin Pegawai Negeri Sipil.

Dirinya juga menyampaikan bahwa sudah dikeluarkan Surat Pemeriksaan Pelanggaran Disiplin untuk Rafael.

Gaya hidup mewah dan tindakan sadisme anak pejabat pajak itu membuat netizen geram. Tak berselang lama, netizen mengungkap harta kekayaan Rafael yang dibilang janggal, mengingat jabatannya sebagai eselon III.

Berdasarkan catatan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) mempunyai harta kekayaan berupa tanah dan bangunan sebesar 56 miliar.

Sebagian besar kekayaan yang tersebar di Sleman, Manado, Jakarta Selatan dan Jakarta Barat berupa tanah dan bangunan yang mencapai Rp51,93 miliar.

Dirinya mempunyai alat transportasi dan mesin berupa 2 unit mobil dengan total mencapai Rp425 juta. Kendaraan itu berupa mobil Toyota Camry dan Toyota Kijang.

Harta bergerak lainnya senilai Rp 420 juta, mempunyai surat berharga senilai Rp1,55 miliar, kas dan setara kas Rp1,34 miliar, serta harta lainnya senilai Rp 419 juta.

Baca juga Berita dan Informasi Gus Yahya Terbaru

Di sisi yang lain, mobil yang digunakan anaknya saat melakukan tindakan sadisme berupa Jeep Rubicon dan Harley yang digunakan pamer anaknya, tidak tercatat dalam laporan LHKPN.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button