Berita

Gus Yahya Ziarah ke Makam Kiai Dimyati Rois

PERADABAN.ID, JAKARTA – Mustasyar Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Dimyati Rois wafat pada hari Jumat (10/6/2022). Beliau wafat di Rumah Sakit Tlogorejo, Semarang, Jawa Tengah.

Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf melakukan takziah ke Kaliwungu. Gus Alamuddin menyambut kedatangan rombongan tersebut. Suasana haru meliputi pertemuan itu.

Setelah itu, Gus Yahya, sapaan akrabnya, menziarahi makam KH Dimyati Rois, sebagai bentuk penghormatan. Gus Yahya tiba bersama rombongan dan Ketua Umum PP GP Ansor, Gus Yaqut.

Sebelumnya, PBNU melalui surat Nomor: 321/B.IV.07/06/2022 mengintruksikan seluruh warga NU untuk melaksanakan shalat ghaib dan tahlil. Surat itu ditujukan kepada Pengurus Wilayah, Pengurus Cabang, Pengurus Cabang Istimewa, Pimpinan Badan Otonom serta Pimpinan Lembaga dan Badan Khusus PBNU.

Baca Juga Gus Yahya: Kita Harus Menyangga Tanggung Jawab Pendahulu Kita

“Pengurus Besar Nahdlatul Ulama menyampaikan duka cita yang sangat mendalam atas wafatnya KH Dimyati Rois (Mustasyar PBNU masa khidmat 2022-2027) pada hari Jum’at, 10 Juni 2022, dan KH M Luthfi Thomafi (Ketua Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor) pada hari Kamis, 9 Juni 2022. Semoga Allah SWT mengampuni segala salah dan khilaf, serta menerima amal kebaikan keduanya. Amin,” bunyi surat tersebut.

Sebagaimana diketahui, tepat sehari sebelum wafatnya KH Dimyati Rois, Ketua PP GP Ansor KH M. Luthfi Thomafi wafat di Rumah Sakit Islam Rembang, Jawa Tengah pada Kamis (9/6/2022).

Baca Juga Teknorat(isme) Gaya Gus Yahya

KH Dimyati Rois merupakan “Kiai Sepuh” yang menjadi rekan seperjuangan KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur) dan KH Cholil Bisri (Mbah Cholil, ayah Gus Yahya) saat Orde Baru.

Mbah Dim dan Mbah Cholil terkenal sebagai pejuang Parlemen saat itu, dan Gus Dur berjuang di luar Parlemen melalui PBNU. Perjuangan mereka berlanjut pasca jatuhnya Orde Baru, mereka bertiga dan beberapa kiai NU adalah deklarator Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button