Berita

Dokter Makky Zamzami, Anggota LKPBNU yang Terima Penghargaan dari Menkes

PERADABAN.ID – Anggota Lembaga Lembaga Kesehatan Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (LKPBNU) dr Makky Zamzami menerima penghargaan dari Kementerian Kesehatan (Menkes) RI Budi Gunadi Sadikin, Senin (15/5/2023).

Penghargaan diberikan Menkes kepada setiap personel yang dikirim untuk menyelesaikan misi bantuan kemanusiaan dalam penanganan bencana gempa bumi di Turki.

Pemberian penghargaan, dikutip dari laman resmi Kemenkes kepada 105 anggota timi dan 14 tenaga pendukung yang diwakili oleh 23 orang yang terdiri dari berbagai profesi di bidang Kesehatan dan non-kesehatan, yang merupakan kolaborasi dari unsur kementerian/lembaga, TNI/Polri, organisasi profesi, serta LSM/NGO, melalui Program Tenaga Cadangan Kesehatan.

Di antara yang menerima penghargaan tersebut adalah dr Makky Zamzami. Dirinya mengatakan tergabung dalam Emergency Medical Team (EMT) tipe 2 (impatient surgical emergency care).

Baca juga:

“Ini (EMT) ada tipe 1 dan 2. Untuk tipe 1 rumah sakit lapangan yang bisa menjalankan penanganan rawat jalan. Sedangkan tipe 2, rumah sakit yang bisa melaksanakan rawat jalan, rawat inap juga pelayanan operasi atau tindakan emergency yang memerlukan ruangan steril,” kata dr Makky dikutip dari NU Online.

Bagi Anggota LKPBNU ini, pengalaman menjadi relawan di Turki adalah pengalaman kali kedua dalam becana internasional. Sebelumnya, dia juga terjun di Bangladesh.

Cerita saat di Turki, dia mengaku menghadapi cuaca sang sangat dingin. Tetapi melihat respon masyarakat Turki yang positif, membuatnya semangat di tengah cuaca yang menyentuh -6 derajat celcius.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button